Jumat, 01 Juli 2011

------KENALI DIRI SENDIRI------ Cinta adalah energi.

------KENALI DIRI SENDIRI------
Cinta adalah energi.
karna energi cintalah yang bisa memunculkan dinamika hidup yang begitu 
membahagiakan.
Mencintai dan dicintai adalah dua kata yang menjadi bahan bakar semangat setiap orang untuk bisa menyingkapi berbagai medan hidup.
Maka, keduanya harus ada dalam hidup seseorang.

Dalam Ilmu psikologi moderen bahkan di sebutkan, orang yang bisa mencintai dan di cintai akan mempunyai jiwa yang sehat.
Tapi orang yang bisa mencintai tetapi tidak di cintai oleh orang lain,jiwanya akan terganggu.

Pertanyaan nya Bagaimana orang bisa mencintai kita?

Pada dasarnya cinta berasal dari jiwa yang bahagia, dan kebahagiaan berasal dari kadar pengetahuan kita terhadap diri kita sendiri.
Kebahagiaan datangny dari dalam sanubari kita sendiri.
Untuk mengetahui siapa diri kita, kuncinya dengan banyak bertanya pada diri kita sendiri.

Ada empat pertanyaan yang harus di jawab diri kita sendiri:
1. Siapa diriku?
Pasti kita menjawab bahwa aku adalah makhluk ciptaan TUHAN.

2. Apa tujuan hidupku?
Jawabanya: karna kita adalah makhluk ciptaan TUHAN, maka kita diciptakan untuk menjalani hidup sebagai hambanya.
dan jadilah manusia yang selalu berada dalam koridor petunjuk dan tuntunan TUHAN.

3.Jalan apa yang aku harus lewati untuk mencapai tujuan itu?
Jawabanya: Dalam hidup ini jangan memandang yang samar-samar di tempat jauh, tapi lakukan yang harus dilakukan yang ada di depan mata.
Agama ini tidak menyisakan perkara, kecuali telah di tunjukan bagaimana jalannya

4.Akan jadi siapakah diriku?
jawabnya: Ibarat kalau kita tidak bisa menjadi pohon beringin, maka jadilah semak belukar, kalau kita tidak bisa menjadi semak belukar maka jadilah rumput.
Tapi jadilah rumput jalanan yang hijau, dan berikan keindahan di sekelilingmu.

Jadilah sahabat semua makhluk, karna seorang sahabat akan selalu siap memberi. seperti pohon buah yang selalu berbuah entah orang suka atau tidak buahnya, tetap ia akan berbuah.
Dicela atau di puji dia juga kan memberi buahnya.
itulah lambang kasih sayang bagi sesama makhluk hidup
GBu...^,^

Tidak ada komentar:

Posting Komentar